Pixel/Picture Element adalah satu dari banyak titik yang dapat merepresentasikan sebuah gambar ke dalam memory komputer. Setiap pixel mempunyai elemen informasi yang bukan merupakan suatu titik atau kotak, tapi lebih sebagai sampel abstrak. Jika digunakan dengan teliti, sebuah pixel yang terdapat dalam suatu gambar dapat direproduksi ke ukuran berapapun, tanpa harus muncul titik-titik, atau kotak-kotak. Dalam konteks yang berbeda, pixel direproduksi sebagai banyak titik atau kotak, dan dapat sekali kelihatan jika tidak direproduksi dengan benar. Intensitas pada setiap pixel sangat variatif. Dalam sistem pewarnaan, setiap pixel mempunyai tiga atau empat variabel dimensi seperti, merah, hijau dan biru, atau Cyan, Magenta, Yellow, dan Black.